BRAND COLLAB ADVANTAGE
Bagaimana kolaborasi antar brand dapat menjadi strategi utama dalam menggaet lebih banyak pelanggan sekaligus menjadi nilai tambah bagi brand untuk terus survive dan berkesinambungan.
Buku Brand Collab Advantage adalah buku pertama di Indonesia yang membahas kolaborasi yang dilakukan brand untuk memenangkan pasar.
Seperti yang kita tahu bahwa di era digitalisasi, penguatan ekosistem menjadi kian krusial bagi brand sekaligus menjadi resep ampuh untuk terus bertahan di tengah perubahan yang tak menentu dan dinamis seperti sekarang.
Setelah melakukan riset selama 6 bulan mengenai 100 brand kolaborasi paling sukses di Indonesia. Kami berhasil menyeleksi dan mengkurasinya menjadi 30 brand kolaborasi. Yang mana buku ini mengajukan tesis bahwa tren kolaborasi antar brand saat ini menjadi wajib dilakukan oleh brand untuk dapat tumbuh dan berkembang secara kontinyu.
Ingat! di era sengitnya kompetisi seperti saat ini, langkah benar yang dilakukan oleh brand adalah menang melalui koopetisi bukan kompetisi. Nggak kolab, bakal kolaps!!
Kami berhasil merumuskan tiga langkan strategi yang harus dilakukan sebuah brand untuk mencapai sukses kolaborasi. Kami menyebutnya tiga pilar Brand Collab Advantage.
Kolaborasi dilakukan untuk memperluas pasar dan target audience. Ketika dua brand berkolaborasi maka masing-masing pasarnya disatukan sehingga kolamnya membesar. Setiap brand tentu memiliki pasarnya masing-masing. Ketika dua brand berkolaborasi, maka masing-masing brand tersebut memiliki akses kepada pasar brand yang menjadi mitra kolaborasi.
Kolaborasi akan me-leverage kekuatan masing-masing segmen dan pada gilirannya akan memperluas jangkauan pasar keduanya.
Melalui kolaborasi, brand juga bisa mensinergikan aset yang dimiliki masing-masing mitra yang berkolaborasi sehingga menghasilkan kekuatan gabungan yang jauh lebih besar. Rumusnya bukan sekedar: 1 + 1 = 2; tapi 1 + 1 > 2. Ide dasar kolaborasi adalah menyatukan sumberdaya (resources) dan kemudian mensinergikannya sehingga tercipta hasil gabungan yang lebih powerful dibandingkan jika dikerjakan secara sendiri-sendiri.
Jadi brand yang berkolaborasi memiliki kekuatan unik masing-masing, lalu kekuatan unik itu dipadukan, saling mengisi dan saling melengkapi, sehingga secara bersama-sama keduanya bisa menciptakan value terbaik.
Kolaborasi yang impactful harus menyelaraskan identitas dari masingmasing brand sehingga tercipta chemistry yang serasi. Keselarasan adalah prasarat terpenting terciptanya Brand Collab Advantage. Keselarasan adalah prasarat kelestarian kolaborasi.
DAFTAR ISI
- BAB I ECOSYSTEM COLLAB
- BAB II PRODUCT COLLAB
- BAB III MARCOMM COLLAB
- BAB IV CHANNEL COLLAB
- BAB V SALES COLLAB
- BAB VI CELEBRITY COLLAB
- BAB VII SPORT COLLAB
- BAB VIII SME COLLAB
- BAB IX SPECIAL COLLAB